Rabu, 10 Oktober 2018

#SIPKomputer dan Kognisi Manusia


B.      Komputer dan Kognisi Manusia
1.      Arsitektur komputer
      Arsitektur komputer adalah dapat dikategorikan sebagai ilmu dan sekaligus sebagai suatu seni mengenai cara interkoneksi antara berbagai komponen perangkat keras atau hardware untuk dapat menciptakan sebuah komputer yang dapat memenuhi kebutuhan fungsional, kinerja, dan target biayanya.
    Dalam bidang teknik komputer, arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Arsitektur komputer ini merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya).
Arsitektur komputer adalah cabang ilmu untuk tujuan perencanaan system komputer yang mencakup perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu system komputer serta kajian, atribut-atribut system komputer yang terkait dengan seorang programmer
   Dalam hal ini, implementasi perencanaan dari masing–masing bagian akan lebih difokuskan terutama, mengenai bagaimana CPU akan bekerja, dan mengenai cara pengaksesan data dan alamat dari dan ke memori cache, RAM, ROM, cakram keras,dll. Beberapa contoh dari arsitektur komputer ini adalah arsitektur von Neumann, CISC, RISC, blue Gene, dll.
     Arsitektur Komputer memberikan berbagai atribut pada sistem komputer yang dibutuhkan oleh seorang perancang software sistem untuk mengembangkan suatu progaram.
                        Arsitektur komputer yaitu desain komputer yang meliputi:
-       Set intruksi
-       Komponen hardware ((perangkat keras)
-       Organisasi atau susunan sistemnya
Ada 2 bagian pokok arsitektur komputer, yaitu:
·       Instructure Set Architecture
Spesifikasi yang menentukan bagaimana programmer bahasa mesin berinteraksi dengan komputer.
·       Hardware System Architacture
Meliputi subsistem hardware dasar yaitu CPU, Memordan I/O system.
 

2. Kelebihan dan kekurangan dari arsitektur komputer :
Kelebihan:
1. Memiliki processor yang berjumlah lebih dari satu.
2. Bisa digunakan oleh banyak pengguna (multi user).
3. Dapat membuka beberapa aplikasi dalam waktu bersamaan
4. Menggunakan teknologi time sharring.
5. Kecepatan kerja processornya hingga 1GOPS (Giga Operations Per Second).
Kekurangan:
1. Karena ukurannya yang besar, maka diperlukan ruangan yang besar untuk menyimpannya.
2. Harganya sangat mahal.
3. Interface dengan pengguna masih menggunakan teks.
4. Kerjanya sangat lama.
5. Membutuhkan daya listrik yang sangat besar.

3.      Struktur kognisi manusia

Struktur kognitif seseorang tidak lain adalah organisasi pengetahuan faktual yang diperoleh dari lingkungan. Struktur kognitif terbentuk dari informasi lingkungan sebagai suatu stimulus dari lingkungan yang selalu berubah, maka struktur kognitif atau pengetahuanpun akan terus berkembang.
   Struktur kognitif merupakan pola atau susunan berpikir yang terjadi pada diri sendiri untuk mendapatkan pengetahuan, kesadaran, dan control yang ada pada diri sendiri.
  Struktur konisi manusia adalah susunan sebuah proses berfikir, menilai, memahami dan menerapkan hasil berfikir tersebut kedalam sebuat bahasa atau perilaku yang baik. struktur kognitif manusia juga memiliki komponen, yang terdiri dari seluruh kognisi yang dimiliki seseorang mengenai objek sikap tertentu berupa fakta, pengetahuan dan keyakinan tentang objek (Anonim, 2010).
  Proses kognitif menggabungkan antara informasi yang diterima melalui indra tubuh manusia dengan informasi yang telah disimpan di ingatan jangka panjang. Kedua informasi tersebut diolah di ingatan kerja yang berfungsi sebagai tempat pemrosesan informasi.
    Struktur kognisi manusia adalah otak. Proses berfikir manusia sama halnya seperti proses kerja computer yang terdiri dari 3 tahap, yaitu:
a.       Tahap 1 : memasukkan informasi (input) ditangkap lewat panca indera
b.      Tahap 2 : pemrosesan informasi (storage) melalui otak.
c.       Tahap 3 : pengeluaran informasi yang telah diolah (output) berupa ide/perilaku.

Beberapa aspek yang mempengaruhi struktur kognitif, antara lain:
  •        Berdasarkan perkembangan individu dan kedewasaan
  •     Sifat belajar yang lebih bermakna dari pengalaman yang terintegrasi
  •     Ketepatan dalam mentrasformasi stimulus dan pengalaman melalui fungsi kognisinya.

4.      Kaitan antara arsitektur komputer dengan kognisi manusia
      Dewasa ini teknologi yang mampu mempermudah pekerjaan manusia baik dalam bentuk pekerjaan yang mengandalkan kontribusi langsung dengan kemampuan berfikir (mengolah data) juga pekerjaan yang behubungan dengan tenaga (pemograman mesin produksi) adalah komputer. Komputer dapat menyimpan dan memproses data sesuai dengan kebutuhan penggunanya.
     Perbedaannya adalah pengetahuan yanga ada dalam otak manusia merupakan hasil dari proses perkembangan kognitif manusia tersebut. Dalam komputer pengetahuan manusia dapat digantikan dengan nama program.
    Arsitektur komputer dengan kognisi manusia saling berhubungan. Pada kenyataannya manusia menjalankan program dalam komputer dan komputer merupakan fasilitas untuk menunjang kegiatan manusia untuk memenuhi kebutuhan fungsional manusia. Namun yang paling baik adalah kognisi manusia karena program dalam komputer dibuat oleh manusia sesuai dengan kebutuhan manusia.

Daftar Pustaka





5 komentar:

  1. BellSouth.net email administration was really presented by the Southwestern Bell Corporation to its clients who have bought in to their administrations. Presently, this organization has joined with Bellsouth Email Login, and every one of the administrations are renamed to AT&T. Thus, assuming you need to get to your SBC email, then, at that point it is currently moved to AT&T email.

    BalasHapus
  2. Bellsouth Email Login Problems And Not Working Issues
    Equipped With All Of The Present-day Features And Technologies, Bellsouth Email Is Certainly One Of The Best Email Service Vendors. Bellsouth Email Login

    BalasHapus
  3. Hp stands for Hewlett Packard. Hp is renowned American company which manufactures electronic items and most famous of those is Hp Laptops, Printers. You can get a wide range of laptops as per your requirement. But in case there is any fault or error that you face in your printers then you can hp printer support number epson printer support number cannon printer support number Bellsouth Email Login

    BalasHapus